Pembentukan Forum Anak Desa Sama Guna

Denawanto 02 September 2021 02:00:23 WIB

Desa Sama Guna. Pemerintah Desa Sama Guna mengadakan kegiatan pembentukan Forum anak Desa Sama Guna yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Sama Guna, Pada Tanggal 02 September 2021.

Kegiatan ini dihadiri oleh Pj. Kepala Desa Sama Guna (Paturahman, S,Pd), Sekertaris Desa Sama Guna (Bujianto), Pelaksana Kewilayahan Se Desa Sama guna, Perangkat Desa, Badan Permusyawaratan Desa, dan pendamping Forum Anak Kecamatan.

Dalam Sambutannya Pj. Kepala Desa Sama Guna Paturahman, S.Pd mengatakan bahwa Forum Anak Ini sangat penting untuk dibentuk untuk menghimpun anak-anak Se Desa Sama Guna supaya memiliki kegiatan-kegiatan yang positif. memiliki kegiatan-kegiatan yang sifatnya bermanfaat untuk diri sendiri, orang lain dan masyarakat banyak pada umumnya. supaya anak-anak di Desa Sama Guna menjadi anak-anak yang cerda, kreatif dan produktif. Apalagi Desa Sama Guna ini adalah Desa yang baru definitif sehingga perlu adanya suatu forum untuk menghimpun anak-anak untuk mnyatukan niat dan pendapat dengan tujuan yang sama yaitu untuk kemajuan Desa Sama Guna.

Forum Anak yang terbentuk ini kegiatannya akan dibiayai oleh Desa, Pj Kepala Desa Sama Guna menegaskan "jangan Sampai forum anak yang sudah terbentuk tidak berkegiatan (mati suri)", karena saat ini sudah tidak aneh lagi kita melihat anak-anak Usia Sekolah merokok serta memiliki aktivitas-aktivitas yang menyimpang. hal ini tentu menjadi tugas bersama bagaimana kita untuk bisa memberikan sosialisai dan pendampingan untuk anak-anak di Desa Sama Guna. 

kepengurusan forum anak yang sudah terbentuk ini dibuat 1 (satu) Tahun Sekali, dan keanggotaan dari Forum anak sampai Tamat Sekolah Menengah Atas (SMA), sehingga dengan otomatis pengurus atau anggota yang sudah tamat SMA keluar dari keanggotaanya.

berdasarkan hasil rapat Pembentukan Forum Anak Desa Sama Guna, Kamis 02 September 2021 Sebagai Beikut:

  1. Pembina: Kepala Desa Sama Guna ( Paturahman, S,Pd)
  2. Ketua: Zaeni Gufron (Montong)
  3. Wakil Ketua: Indira (Grenggeng)
  4. Sekertaris: Sapira Riza Ramdani (Langgem Sari)
  5. Bendahara: Aliana (Sebaro)
  6. Seksi Perlindungan: Husnul Hadiatmin (Dasan Tengak)
  7. Seksi Kesehatan: Nanda Yolanda Aditia (Kapu)
  8. Seksi Pendidikan: Wiris Wala (Kroya)
  9. Seksi Minat dan Baca: Egi Pratama (Selebung)
  10. Seksi Kemitraan: Dita Pramudia (Bimbi Jangkar)

kegiatan ini dilaksanakan dengan tetap mengikuti protokol kesehatan covid-19, menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan pakai sabun,

*/SID

Komentar atas Pembentukan Forum Anak Desa Sama Guna

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Waktu Hari Ini

Subscribe Youtube

PETA KANTOR DESA

Lokasi SAMA GUNA

tampilkan dalam peta lebih besar